Lucas Leiva Resmi Pindah dari Liverpool ke Lazio

Seranganbalik.com – Liverpool resmi melepas Lucas Leiva ke Lazio, Selasa (18/7/2017). Pemain asal Brasil itu akan bergabung dengan mantan rekan setimnya di Liverpool, Luis Alberto.

Lazio hanya perlu mengeluarkan biaya sebesar 5,7 juta euro atau sekitar Rp 87,5 miliar untuk mendapatkan tanda tangan Lucas.

Klub asal ibu kota Italia tersebut memproyeksikan Lucas untuk mengisi posisi lini tengah yang ditinggalkan Lucas Biglia. Sebelumnya, Biglia telah memutuskan pindah ke AC Milan.

Kepastian ini membuat Lucas menyudahi perjalanan karier selama 10 tahun bersama Liverpool. Selama itu, gelandang asal Brasil ini telah memainkan 346 pertandingan.

Dia pun langsung memberi ucapan perpisahan kepada manajemen dan suporter The Reds – julukan Liverpool.

“Fan menjadi bagian besar dalam klub, mungkin yang paling penting. Terima kasih atas semua dukungan, khususnya pada masa-masa sulit karena itu sangat berarti,” kata Lucas di situs resmi Liverpool.

“Kita semua tahu bahwa fan Liverpool sangat spesial. Saya akan selalu melihat dan mendukung Liverpool serta pastinya akan kembali untuk mengunjungi teman-teman juga menonton pertandingan mereka,” ujar dia.

Liverpool juga telah menyampaikan salam perpisahan lewat situs resminya. Klub berjulukan The Reds mengucapkan terima kasih atas kontribusi Lucas selama ini dan berharap yang terbaik bersama klub barunya.