Hasil Liga Champions Grup A, Pogba Jadi “Tumbal” Kemenangan Man United
Seranganbalik.com – Paul Pogba menjadi “tumbal” kemenangan Manchester United pada pertandingan pertama Liga Champions Grup A kontra Basel di Stadion Old Trafford, Selasa (12/9/2017) atau Rabu dini hari WIB.
Manchester United menang 3-0 berkat gol Marouane Fellaini (35′), Romelu Lukaku (53′), dan Marcus Rashford (84′). Khusus Fellaini, gol tersebut adalah yang ke-100 dicetak pemain Belgia di Liga Champions.
Pada laga tersebut, Fellaini masuk pada menit ke-19 menggantikan Paul Pogba. Gelandang Perancis yang didapuk menjadi kapten pada laga ini harus ditarik keluar karena mengalami cedera.
Rashford sendiri meneruskan catatan positif selalu mencetak gol pada laga debutnya. Masuk menggantikan Juan Mata, pemain berusia 19 tahun itu mencetak gol pada laga pertamanya di Liga Champions.
Sementara itu, pada pertandingan lain di Grup A, Benfica dikejutkan oleh CSKA Moskva. Menjamu klub asal Rusia itu di Estadio Da Luz, Benfica kalah tipis 1-2.
Benfica unggul terlebih dulu melalui Haris Seferovic pada menit ke-50. Namun, penalti Vitinho (63′) dan gol Timur Zhamaletov (71′) membuat CSKA berbalik unggul.
Dengan hasil ini, Manchester United untuk sementara memimpin klasemen sementara Grup A berkat keunggulan selisih gol atas CSKA.
Hasil Liga Champions Grup A:
Benfica 1-2 CSKA Moskva (Haris Seferovic 50′ ; Vitinho 63′-penalti, Timur Zhamaletdinov 71′)
Manchester United 3-0 Basel (Marouane Fellaini 35′, Romelu Lukaku 53′, Marcus Rashford 84′)