“Doa” Buruk Ronaldo untuk Buffon di Final Liga Champions
Seranganbalik.com, MADRID – Bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, mempunyai “doa” buruk untuk lawan klubnya di final Liga Champions, Juventus, terutama untuk sang kiper utama, Gianluigi Buffon.
Jika dihitung sejak babak 16 besar, Real Madrid menobatkan diri sebagai tim paling tajam (mencetak 16 gol). Adapun Juventus menyandang status sebagai tim paling jarang kemasukan (kebobolan satu gol).
Salah satu kunci kekuatan lini belakang Juventus tak lain berada dalam diri kiper sekaligus kapten tim, Gianluigi Buffon.
“Mereka merupakan tim dengan pertahanan sangat kuat, sedangkan kami adalah tim yang sangat bagus dalam menyerang. Pertarungan akan berjalan seru,” ujar Cristiano Ronaldo kepada Mediaset Premium.
“Detail terkecil akan menjadi pembeda. Oleh sebab itu, saya berharap Real Madrid akan membuat kesalahan sesedikit mungkin dan Buffon beserta lini belakang Juventus bermain dengan buruk,” tutur pemain berusia 32 tahun itu.
Menggetarkan jala Juventus bukan hal asing bagi Ronaldo. Dari empat pertemuan melawan Buffon dan kawan-kawan di Liga Champions, Ronaldo sukses mengemas lima gol!
“Kami telah mempersiapkan diri dan bekerja keras dalam beberapa minggu belakangan. Saya dan rekan-rekan setim sudah siap,” tutur Ronaldo.
“Kami percaya diri bisa mengalahkan Juventus. Segalanya dapat terjadi di pertandingan final, tetapi kami memastikan akan bermain dengan hebat dan menang,” kata mantan pemain Manchester United itu.
Cristiano Ronaldo dkk akan menghadapi Juventus pada laga final Liga Champions di Stadion Millenium Cardiff, Sabtu (3/6/2017) atau Minggu dini hari WIB.