Prediksi Juventus vs Napoli, 1 September 2019

Sejak Liga Italia Serie A musim 2019-2020 berlangsung pekan yang lalu, hal itu membuat para pecinta bola semakin betah menonton pertandingan demi pertandingan. Di pekan kedua ini, Juventus vs Napoli akan terjadi di Turin, Stadion Juventus pada Minggu, 1 September 2019 pukul 01.45 WIB.

Juventus memiliki suntikan semangat baru dalam melakoni laga tersebut. Karena sebelumnya, mereka berhasil mendatangkan bek terbaik dunia asal Belanda, Matthijs de Ligt. Di pertandingan perdana melawan Parma minggu kemarin, anak asuh Maurizio Sarri itu sukses memetik poin penuh. Meski hanya menang tipis, tentu saja mereka yakin untuk mengatasi serangan Napoli di pertandingan nanti.

Rivalitas kedua tim tersebut mulai tahun ke tahun tak pernah surut. Namun beberapa tahun terakhir, Bianconerri sukses besar dalam mengungguli Napoli dengan meraih Hattrick Scudetto. Mereka dipercaya akan menurunkan skuad terbaiknya untuk mengemas tambahan 3 poin supaya tetap kokoh di puncak klasemen.

Napoli yang berambisi besar untuk meraih kemenangan di Turin, tentu tak kan mau jika harus kalah bertanding. Di pekan lalu, tim besutan Carlo Ancelotti itu menumbangkan Fiorentina dengan skor 4 – 3. Sang aljogo, Dries Mertens tampil baik di pertandingan itu. Ia dan rekan-rekannya akan terus mengulang kesuksesan yang sama demi menghadapi Juventus.  

Keyakinan Ancelotti sangat kuat untuk memenangkan laga tersebut karena ia tahu betul permainan Juventus. Ini akan menjadi pertandingan yang impresif. Sejauh ini, mereka tengah menyiapkan strategi terbaik demi meruntuhkan pertahanan Bianconerri yang dikawal oleh Leonardo Bonucci.

Prediksi Skor Akhir Juventus vs Napoli

Dari pertandingan terakhir kedua tim, laga itu diprediksi akan berakhir dengan skor imbang 1 – 1.

Peluang Kemenangan

Juventus : 30 % Menang 

Napoli : 30 % Menang

Draw : 40 %

Prediksi Line Up Juventus vs Napoli

Juventus 

(4-3-3) : Szczesny – Chiellini – Bonucci – De Sciglio – Sandro – Can – Pjanic – Rabiot – Ronaldo – Higuain – Bernardeschi.

Napoli 

(4-4-2) : Ospina – Manolas – Koulibaly – Rui – Di Lorenzo – Callejon – Zielinski – Allan – Insigne – Mertens – Ruiz.