Pique: Suporter Barcelona Tak Suka Skor 1-0

Pemain belakang Barcelona, Gerard Pique, menyatakan bahwa suporter timnya menuntut permainan atraktif dan banyak gol selain kemenangan.

Tuntutan tersebut dipenuhi Barcelona dengan performa tajam pada Divisi Primera La Liga Spanyol musim 2016-2017, mereka tercatat sebagai tim paling produktif dengan 116 gol.

Catatan itu juga terlihat di Liga Champions, bahkan Barcelona sempat menang dengan skor 6-1 atas Paris Saint-Germain pada partai kedua babak 16 besar, 8 Maret 2017.

Filosofi kami tidak cuma menang, tetapi juga bermain cantik, materi kami memadai untuk itu, kata Pique.

Permainan kami harus menghibur karena penonton datang ke stadion untuk menikmati tontonan, tidak cukup menang 1-0 dengan permainan defensif yang membosankan, ujar sosok asal Spanyol itu.

Menurut Pique, standar tersebut masih bisa dijaga meskipun tongkat kepelatihan telah berpindah dari Luis Enrique ke Ernesto Valverde.

Ernesto Valverde juga diyakini mengedepankan proses meraih kemenangan ketimbang sekadar hasil akhir.

Terbukti, Valverde mampu menghasilkan 952 gol dari 584 laga sepanjang kariernya walaupun menangani tim “kecil” seperti Athletic Bilbao dan Villareal.

Valverde merupakan bekas pemain Barcelona, dia bisa mengkombinasikan segala aspek untuk melakukan pekerjaan hebat, ucap Pique.

Start resmi Valverde bersama Barcelona bakal ditandai dengan laga kontra Real Madrid pada ajang Piala Super Spanyol, 12 Agustus 2017.