Neymar Tak Ingin Hanya Jadi Penonton pada Piala Dunia 2018

Bintang timnas Brasil, Neymar Jr, saat ini masih dalam tahap pemulihan terkait dengan cedera metatarsal yang dideritanya saat membela Paris Saint-Germain ( PSG).

Terkait dengan peluang bermain pada Piala Dunia Rusia 2018 nanti, Neymar mengaku optimistis bisa pulih lebih cepat agar bisa membela Tim Samba, julukan Brasil.

Mantan pemain Barcelona ini yakin bisa segera sembuh dan bisa melakukan persiapan untuk mengikuti Piala Dunia keduanya bulan Juni nanti.

“Saya harap saya tidak akan menonton Piala Dunia di TV! Saya akan punya cukup waktu untuk bersiap. Penyembuhan saya berjalan dengan baik. Saya akan tampil lebih baik dari sebelumnya,” ujar Neymar dikutip Bolasport.com dari Daily Mail.

Saat ini, Neymar masih menggunakan alat bantu untuk berjalan dan dalam waktu dekat akan menjalani pemeriksaan medis terakhir setelah sempat menjalani operasi kaki.

“Belum ada tanggal pasti. Saya harus menjalani pemeriksaan medis terakhir, jika saya tidak salah, pada tanggal 17 Mei. Kemudian, saya akan melihat bagaimana perkembangannya, tergantung pada hasil medis saya berikutnya. Itu belum diputuskan,” kata Neymar.

Kegagalan membawa Brasil berprestasi pada Piala Dunia 2014 lalu membuat Neymar temotivasi untuk mencoba kembali di Rusia nanti.

Pada Piala Dunia tahun ini, Neymar dkk berada di Grup E bersama Kosta Rika, Swiss, dan Serbia Montenegro. Pada laga awal, Brasil akan menghadapi Swiss pada tanggal 17 Juni 2018.